JAKARTA, METROMEDIANEWS.CO – Walikota Jakarta Barat bekerja sama dengan Kepala Kantor Badan Amil Zakat Infak Sodaqoh (BAZIS) memberikan bantuan kepada 2800 Mustahik dalam acara Gema Muharam 1439 H, yang di selenggarakan di halaman kantor Walikota Jakarta Barat, Rabu (4/10/2017).
Dalam sambutannya Walikota Jakarta Barat Anas Efendi Menyampaikan, bahwa kegiatan Gema Muharram ini merupakan kegiatan rutin yang menjadi ikon BAZIS Kota Administrasi Jakarta Barat. “Tentunya kegiatan ini tetap dipertahankan dalam rangka menciptakan lingkungan yang Religius, sehingga kenyamanan dan keberkahan akan selalu tercurah di Jakarta Barat ini, karena para pejabatnya, masyarakat dan pengusahanya gemar berzakat dan sedekah,” ujar Walikota Jakbar.
Lebih dari itu Walikota menyampaikan, bahwa di dalam Rezeki yang kita dapat ada hak orang lain yang wajib dikeluarkan 2,5% dari rezeki kita, dan itu milik orang lain agar harta kita bersih dari hal- hal yang buruk. “Untuk para dermawan, pengusaha, pejabat dan masyarakat lainnya agar menyalurkan zakat pada tempat yang benar yaitu Bazis yang sudah di tetapkan pemerintah secara sah oleh negara, dan penyaluranya pun transparansi dan di audit oleh akuntan publik yang terpercaya,” terang Anas Efendi Walikota Jakbar.
Dalam kesempatan itu Walikota Kota juga mengucapkan terima kasih kepada Pejabat Kota Adm. Jakarta Barat dan pengusaha dilingkungan Kota Adm. Jakarta Barat, serta pemberian penghargaan kepada Petugas Pengumpul ZIS terbanyak Tahun 2016 yang di raih oleh Kecamatan Kalideres dan Kelurahan Cengkareng Timur.
Sementara itu Kepala kantor Bazis Dedi Santosa menyampaikan apresiasinya kepada BAZIS Kota Adm. Jakarta Barat yang mana di tahun 2016 dapat mengumpulkan dana ZIS serta Amal Sosial sebesar Rp. 20.814.196.398,- (Dua puluh milyar delapan ratus empat belas juta seratus sembilan puluh enam ribu tiga ratus Sembilan puluh delapan rupiah).
Dalam kegiatan ini akan disalurkan dana sebesar Rp. 4.883.000.000,- (Empat milyar delapan ratus delapan puluh tiga juta rupiah) untuk para Mustahik terdiri dari: Guru Honor Madrasah 488 orang, Guru TPA/ TKA 487 orang, Guru Ngaji 774 orang, Marbot 234 orang, Anak Yatim 400 orang, Dhuafa 500 orang, Bedah Rumah sebanyak 25 unit dan 10 Masjid.
Dalam acara tersebut di hadiri sekitar 6000 tamu undangan yang terdiri dari pejabat tingkat Provinsi DKI Jakarta, pejabat lingkup Pemkot Jakarta Barat, Camat dan Lurah se Jakarta Barat, pengusaha, tokoh masyarakat, tokoh agama, mustahik dan anak yatim penerima Bazis.(Dedy Rahman)