CIANJUR, METROMEDIANEWS.CO – Ratusan warga antusias menyaksikan pagelaran konser amal dengan tema “Cahaya Kasih Sayang” yang digelar Komunitas GIPSI (Generasi Penerus Sindangsari) bekerja sama dengan Kepala Desa Sindangsari, Sabtu malam lalu (30/9/2017) dilapangan Sindangsari. Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati 10 Muharram. Acarapun berjalan lancar dan semarak.
Dalam sambutannya Kades Sindangsari Ayi Rusli (40) menyampaikan bahwa, dalam Kegiatan 10 Muaharram ini harus ada rasa kebersaman. “Harus ditumbuhkan rasa kebersamaan, khususnya warga dan masyarakat Sindangsari dan yang lebih utama adalah rasa kasih sayang terhadap anak yatim.
Lebih lanjut Kades mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih kepada anak-anak Komunitas GIPSI (Gabungan Penerus Sindangsari) dan TRC (Tim Reaksi Cepat) Desa Sindangsari atas suksesnya acara ini.
“Tanpa mereka acara ini tidak akan sukses, dan dalam acara ini juga dimerihakan oleh ibu-ibu Sindangsari dengan membuat makanan kue khas daerah yang bahannya dari ubi yang nantinya akan diberikan untuk seluruh peserta pawai obor,” ujar Kades.
Warga Sindangsari tampak antusias dan sambut baik dengan adanya kegiatan memperingati 10 Muharram seperti yang diutarakan Atik (45). “Kami senang dengan adanya kegiatan seperti ini, karena lebih menjalin tali silaturahmi dan persaudaran yang lebih erat lagi,” ungkap Atik.
Sementara itu Camat Sukanegara Pirman Edi, mengapresisai Kades Sindangsari atas terselenggaranya acara tersebut. “Kami merasa terharu dengan adanya kegiatan di desa Sindangsari, apalagi kegiatan ini dilakukan atas Swadaya masyarakat Sindangsari,” ucapnya.
Hal senada disampaikan Ketua Komunitas GIPSI Taupik Rohman, bahwa kegiatan ini dibentuk dan dilrakarsai oleh Kades Sindangsari. “Setiap kegiatan yang menyangkut dengan kegiatan desa, komunitas GIPSI selalu dilibatkan dan semoga para pemuda desa Sindangsari akan terus terjalin persaudaraan,” katanya.
Adapun dalam acara tersebut sebanyak 40 anak yatim mendapatkan bantuan yang diserahkan langsung.(Jay/Beni)