BANDUNG, METROMEDIANEWS.CO – Dalam rangka mensukseskan “Proram Seribu Kampung” yang di canangkan Bupati Bandung, Kepala Unit Satpol PP Kecamatan Cangkuang, H. Asep Tatang SPd, memberikan arahan dan sosialisasi didepan karyawan tanaman sosin dan produksi tahu dalam apel pagi, Sabtu (7/10/2017).
Dalam sambutannya Kepala Unit Satpol PP Kecamatan Cangkuang, H. Asep Tatang menyampaikan pesan Camat Cangkuang,Yudi A Fadillah, untuk mensukseskan “Program Seribu Kampung”.
“Kecamatan Cangkuang memiliki produk unggulan yaitu tanaman sosin dan pengrajin tahu, oleh karena itu sangat berpotensi dan harus kembangkan,” ucapnya.
Dikatakan H. Asep Tatang bahwa dengan meningkatkan produksi dan terus kembangkan usaha maka akan membawa dampak pada ekonomi kerakyatan yang dapat membantu masyarakat.(Red)