Gulir ke bawah untuk membaca
Contoh Gambar di HTML

Nasional

Kepala BNPB Pimpin Rapat Koordinasi Tentang Ancaman Karhutla Tahun 2019

×

Kepala BNPB Pimpin Rapat Koordinasi Tentang Ancaman Karhutla Tahun 2019

Sebarkan artikel ini

METROMEDIANEWS, BENGKALIS – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Doni Monardo memimpin rapat koordinasi kesiapsiagaan dalam menghadapi ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tahun 2019 diBengkalis yang dilaksanakan di Ruang Serbaguna lantai IV Kantor Bupati Bengkalis, Jalan Jenderal Ahmad Yani No 070, Senin (4/3/2019).

Turut hadir dalam rapat tersebut, Gubernur Riau H Syamsuar, Kepala BMKG, Sekretarisbupaten Bengkalis H. Bustami HY, Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto dan Kalaksa BPBD kabupaten Bengkalis H Tajul Mudaris.

Kedatangan Kepala BNPB ke Bengkalis Bukan Tanpa alasan. Pada Tahun 2019 hingga kini Pemerintah Kabupaten Bengkalis telah menetapkan status siaga karhutla, dan masih terus berjibaku melakukan upaya pemadaman/Pendinginan di sejumlah titik kebakaran Hutan dan lahan seperti di kecamatan, seperti Rupat, Bantan, dan Talang Mandau.

Kabupaten Bengkalis merupakan wilayah yang mengalami kebakaran terparah sepanjang awal tahun ini. Tercatat, seluas 626 hektare lahan yang mayoritas gambut terbakar di salah satu kabupaten terkaya di Indonesia tersebut. Angka itu melonjak tajam dalam empat hari terakhir. Padahal pada 15 Februari lalu tercatat hanya seluas 322 hektare.(Alfindra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *