MMN.co, Cianjur – Bantuan Program Percepatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Tahun Anggaran 2022 dari Kementerian Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Indonesia (Kemen-PUPR) dari Anggaran APBN melalui aspirasi Neng Eem Marhamah Zufahiz anggota DPR- RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dirasakan warga sangat membantu masyarakat tani untuk meningkatkan roda perekonomian dalam bidang pertanian.
Informasi yang dihimpun MMN.co, ada delapan kecamatan untuk wilayah Cianjur Selatan yang mendapatkan bantuan Program Percepatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Tahun Anggaran 2022 dari Kementerian Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Indonesia (Kemen-PUPR) dari Anggaran APBN delapan Kecamatan yang mendapatkan bantuan tersebut diantaranya Pagelaran, Leles, Kadupandak, Cibinong, Cijati, Agrabinta, Cidaun dan Naringgul.
Hasan (50) selaku penerima manfaat dari kelompok Mitra Cai Rawalengsir, Desa Buni Jaya, kecamatan pagelaran mengatakan, dengan adanya bantuan peningkatan sarana irigasi ini sangat membantu sekali untuk warga masyarakat tani di wilayahnya.
“Pengerjaan saluran irigasi sepanjang 534 meter, dengan tinggi 80 cm dan lebar 30 cm, yang berlokasi di Kampung Rawa Lengsir RT 01/01, Desa Bunijaya tentunya sangat membantu terkait peningkatan sarana saluran air yang mengaliri lokasi pesawahan di kampung kami,” katanya kepada MMN.co, Senin (31/5/2022).
Masih kata Hasan, adapun untuk para pekerjanya melibatkan warga masyarakat sekitar dengan sistem pengerjaan secara padat karya, untuk memberdayakan warga sekitar dengan keahliannya masing-masing ikut bekerja.
“Kami ucapkan terimakasih banyak kepada Neng Eem Marhamah Zufahiz anggota DPR-RI dari partai PKB yang sudah merealisasikan bantuan aspirasi untuk warga kami ingin dapat bantuan peningkatan sarana saluran Air Irigasi,” ucapnya.
Hal yang sama dikatakan Rusmanurdin (43) sekaku Ketua Kelompok Cai Tirta Abadi Sukabakti, Kecamatan Naringgul, untuk pelaksanaan pengerjaan bantuan peningkatan saluran air Irigasi P3-TGI di Kampung Tegal Lame RT.01/04 sudah dilaksanakan hampir 50%.
“Pengerjaan Irigasi sepanjang 304 meter, dengan lebar 30 cm, ketinggi 90 cm sudah kita kerjakan berjalan lancar dan tidak ada hambatan,” katanya.
Masih terang Rusmanurdin, dalam hal ini kami selaku kelompok tani yang ada di kecamatan Naringgul mengucapkan terimakasih banyak kepada Neng Eem Marhamah Zufahiz Anggota DPR-RI yang sudah mendengar aspirasi warga tani.
“Dengan adanya program bantuan P3-TGI ini sangat membantu warga, terutama untuk para petani yang mengelola lahan sawah supaya nantinya tidak akan ada lagi yang lahan sawah nya kekeringan, kalau aliran air mengalir dengan lancar sehingga akan meningkatkan roda perekonomian para petani dan hasil panen padinya bisa melimpah,” harapnya.
(Jay)