Metromedianews.co – Dalam rangka memperingati Milangkala Paguyuban Pasundan yang ke 110 dan Adyaksa -ke 63, serta hari jadi Cianjur yang ke 346, STKIP Pasundan menggelar acara Goes bersepeda dengan jarak tempuh sepanjang 110 kilometer, Rabu (19/7/2023). Star awal dimulai dari Pendopo Kabupaten Cianjur dengan capaian finish di Pendopo Kecamatan Sindangbarang, Cianjur Selatan, Jawa Barat.
Ada sebanyak 17 peserta atlit pesepeda asal Bandung dan Cianjur yang ikut memeriahkan Goes bersepeda.
Ketua Panitia Goes Rute Cianjur Sindangbarang, Ahmad Oli Solihin mengatakan, acara berjalan lancar meski di jalan ada beberapa hal yang menjadi hambatan, namun semua bisa diatasi.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kerjasama yang kompak diantara kepengurusan Perguruan Tinggi STKIP Pasundan,” ujar Ahmad kepada wartawan, Rabu (19/7/2023)
Selain menggelar Goes pihaknya juga melakukan penanaman pohon dilokasi finish di sekitar Pendopo Alun-Alun Sindangbarang.
“Semoga Paguyuban Pasundan dan Cianjur Adiyaksa tetap jaya, dan terus berkiprah membangun setiap sendi mendasar kehidupan masyarakat, memberi teladan dan berbudaya kuhsusnya di Kabupaten Cianjur,” harap Ahmad.
Sementara itu salah seorang peserta Goes asal Bandung, Kayla Dael yang masih duduk dibangku kelas 3 SMP Bandung menyambut baik acara yang digelar STKIP Pasundan
“Meski ada sedikit hambatan diperjalanan, namun tidak menjadi kendala. Dan tentunya acara seperti ini selain sehat juga sangat seru,” ungkapnya.
(Jay)