Metromedianews.co – Garut | Pantai Sayang Heulang, salah satu objek wisata di Garut Selatan yang mulai dipadati pengunjung sejak tahun 2021 usai meredanya wabah Covid-19, harga tiketnya pada aktivitas Juni 2022 sebesar Rp. 10.000,- dibilang nominal yang relatif murah dan terjangkau.
Dengan harga tiket tersebut, wisatawan sudah bisa menyusuri semua area pesisir pantai, kecuali jika pengunjung menginginkan wahana rekreasi lain yang ada disekitarnya.
Dalam memanjakan wisatawan, Pemerintah melalui Dinas Pariwisatanya harus menjamin keamanan, keselamatan dan kebersihan lokasi, sehingga Sayang Heulang yang berlokasi di desa Mancagahar kecamatan Pameungpeuk ini betul-betul menjadi Objek Wisata mempesona nan indah dan nyaman di kabupaten Garut.
Pesisir pantai dengan jarak sekitar 3.5 km ini sudah memberikan pemandangan yang indah dan penataannya yang unik, namun keberadaan jalan sekitar wahana obwis masih terdapat jalan berantakan membuat tidak nyaman dirasakan pengunjung apalagi saat turun hujan, sepanjang jalan yang rusak dipenuhi genangan air membuat situasi seperti kumuh.
Seperti yang diutarakan Tuti, salah satu pengunjung, “Sayang Heulang ini sayang sekali jika pengelolaannya tidak baik, terutama jalan sepanjang pesisir pantai yang banyak lobang-lobangnya” katanya.
“Padahal pemerintah melalui Dinas Pariwisata telah menata lokasi obwis ini sedemikian indah dan unik, sayang sekali jika jalan dibiarkan rusak parah seperti itu” tambah Tuti.
Pantauan wartawan Metromedianews.co. Aktivitas obyek wisata Sayang Heulang pada bulan Juni 2022 cukup ramai, dan didominasi pengunjung dari kalangan sekolah dan madrasah sebagai libur wisata tahun akhir pelajaran 2021/2022. (16/06/2022). (Dedi AR)